Operasi Zebra Samrat 2025 Resmi Dimulai, Polres Bolmong Utara Siagakan Pasukan

Avatar photo

Bolmut-channenusantara.com-Polres Bolaang Mongondow Utara menggelar Apel Pasukan Operasi Zebra Samrat 2025 pada Senin (17/11/2025) di Lapangan Sanika Satyawada.

Kegiatan ini sekaligus menandai dimulainya operasi yang akan berlangsung sejak 17 hingga 30 November 2025, dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban lalu lintas menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru.

Wakapolres Bolmong Utara, Kompol Abdulrahman Faudzi, memimpin langsung pelaksanaan apel. Ia didampingi Kasat Lantas Iptu Jeffry Tumanken selaku perwira apel, serta Ipda Stenlly Salibana sebagai komandan apel. Apel turut diikuti personel TNI-Polri, jajaran Polsek, Dinas Perhubungan, dan Dinas Kesehatan.

Sejumlah pejabat terkait, termasuk perwakilan Koramil dan Kepala Dinas Perhubungan, juga hadir dalam kegiatan tersebut.

Dalam amanatnya, Wakapolres menegaskan bahwa apel ini bertujuan memastikan kesiapan personel serta kelengkapan sarana pendukung yang akan digunakan selama operasi berlangsung.

Ia juga menyoroti data kecelakaan dua bulan terakhir di wilayah Sulawesi Utara yang masih menunjukkan angka cukup tinggi, sehingga diperlukan sinergi seluruh pemangku kepentingan untuk menekan potensi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.

Seluruh rangkaian apel selesai pukul 08.40 WITA dan berlangsung aman, tertib, serta kondusif.

(Fad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!